Al-Baqarah (البقرة) / 2:36 :

فَأَزَلَّهُمَا ٱلشَّيْطَٰنُ عَنْهَا فَأَخْرَجَهُمَا مِمَّا كَانَا فِيهِ وَقُلْنَا ٱهْبِطُوا۟ بَعْضُكُمْ لِبَعْضٍ عَدُوٌّ وَلَكُمْ فِى ٱلْأَرْضِ مُسْتَقَرٌّ وَمَتَٰعٌ إِلَىٰ حِينٍ

ARTINYA :

Lalu keduanya digelincirkan oleh syaitan dari surga itu dan dikeluarkan dari keadaan semula dan Kami berfirman: "Turunlah kamu! sebagian kamu menjadi musuh bagi yang lain, dan bagi kamu ada tempat kediaman di bumi, dan kesenangan hidup sampai waktu yang ditentukan".

ARTI PERKATA :

فَأَزَلَّهُمَا maka menggelincirkan keduanya  -  الشَّيْطَانُ syaitan  -  عَنْهَا daripadanya (surga)  -  فَأَخْرَجَهُمَا maka (Allah) mengeluarkan keduanya  -  مِمَّا dari apa  -  كَانَا adalah keduanya  -  فِيهِ di dalamnya  -  وَقُلْنَا dan Kami berfirman  -  اهْبِطُوا turunlah/pergilah kamu  -  بَعْضُكُمْ sebagian kamu  -  لِبَعْضٍ bagi sebagian lain  -  عَدُوٌّ menjadi musuh  -  وَلَكُمْ dan bagimu  -  فِي di  -  الْأَرْضِ bumi  -  مُسْتَقَرٌّ tempat menetap  -  وَمَتَاعٌ dan kesenangan  -  إِلَى sampai/hingga  -  حِينٍ waktu tertentu  -  

HIKMAH AYAT :

Keingkaran iblis untuk bersujud kepada nabi Adam tidak berhenti begitu saja.  Ia pun berusaha menyesatkan nabi Adam dan Istrinya untuk melanggar ketentuan Allah,  yaitu untuk memakan buah khuldi yang dilarangNya

Keduanya pun tergoda oleh tipu muslihat iblis dan akhirnya keduanya pun memakan buah khuldi. 

Inilah suatu pelanggaran yang dilakukan oleh nabi Adam dan Istrinya yang menyebabkan keduanya keluar dari surga. Sekalipun mereka tetap mendapat tempat dan kesenangan,  tetapi dengan waktu yang telah ditentukan

Dan inilah cikal bakal permusuhan abadi antara nabi Adam dan iblis. Sebuah godaan yang menyebabkan keluarnya nabi Adam dan Istrinya dari surga. Turunlah seketika martabat dan kedudukan keduanya karena sebuah pelanggaran. 

Bisa dibayangkan,  hanya karena sebuah pelanggaran nabi Adam dan Istrinya,  keduanya lalu dikeluarkan dari surga.  Bagaimana dengan diri kita yang pelanggarannya sudah berulang kali  ?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Surah Al-Fatihah, 1 : 7

Surah Al-Fatihah, 1 : 7